12 Mei 2009

Paypal cara mudah memulai bisnis online

Banyak sekali sebenarnya sumber – sumber keuangan yang bisa kita raih dari internet.mulai dari yang menghasilkan sedikit uang sampai menjadi bisnis yang luar biasa melebihi penghasilan dari bisnis di dunia nyata. Hal itu akan terjadi jika anda tahu caranya.

Pertama – tama untuk pemula yang ingin berkecimpung dan menikmati kue dollar dari internet ada baiknya kita mengikuti website yang memiliki program untuk membayar membernya.hal ini lebih mudah dari pada membuat dan maintanence website sendiri, apalagi jika anda tidak mengerti apa – apa tentang bahasa pemprograman untuk web.

Sebelum mengikuti web penghasil uang kita diharuskan untuk membuka account paypal, karena komisi akan dibayarkan melalui account paypal kita,

Untuk membuat account paypal silahkan klik disini



Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.






Kemudahan lain jika kita menggunakan paypal adalah biaya yang gratis dan pelayanan yang baik serta digunakan oleh ribuan website sebagai media pembayaran.

Setelah klik link diatas pilih sign up kemudian isi formulir pendaftaran selengkap dan sebaik mungkin karena ini menyangkut acces keuangan anda isilah formulir sebaik dan selengkap mungkin. Ada baiknya anda membuat email khusus untuk sign up paypal agar tidak bercampur dengan email lain. Email ini juga akan menjadi alamat untuk mengirim dan menerima uang karena paypal tidak menggunakan nomor rekening khusus, jadi alamat email yang anda daftarkanlah yang menjadi nomor rekening anda.

Kemudian setelah itu anda akan diminta paypal untuk memasukkan data kartu kredit anda untuk verifikasi jika anda belum memiliki kartu kredit silahkan kosongkan saja dan lanjut kelangkah selanjutnya.

Mendaftar paypal tidak dipungut biaya apapun. Meskipun account anda belum verified anda masih tetap bisa menerima kiriman uang dari account paypal lain. Tetapi untuk whitdraw ( tarik uang ke rekening tabungan anda) status paypal anda harus verified.

Tips

Jika anda belum memiliki kartu kredit untuk verifikasi anda juga bisa membeli VCC (virtual credit card) tetapi vcc hanya berlaku 3 bulan saja.

Utuk itu lebih baik anda simpan saja dulu komisi yang anda dapat dipaypal jika anda sudah merasa cukup banyak silahkan withdraw, untuk withdraw diatas $150 atau Rp. 1.500.000,- tidak dikenakan biaya administrasi dan akan sampai biasanya 14 hari kerja, tergantung bank anda.

Selamat mencoba mudah – mudahan bermanfaat.


dipostingan yang akan datang kita akan belajar mencari uang dari internet dengan cara yang mudah


Sign up for PayPal and start accepting credit card payments instantly.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

 

Copyright © 2009 by kumpulan bisnis online yang profitable